By Khatarina Dian

Tag: Nordic

Harald Restaurant :A Viking Palate in Nordic Capital of Helsinki

The tropical girl’s insights about Viking-Themed Restaurant in the heart of Finland

The Harald Helsinki, for us is the long-awaited restaurant to try. Located at Aleksanterin katu 21 downtown Helsinki, we’ve been walking pass it so many times. This Viking-themed Restaurant looks intriguing from the outside. We were wondering how the interior would look like, how’s the service, could it be the staple of Viking meal we’ve been searching for or plainly: is it any good? As our marriage anniversary getting nearer, we thought it was appropriate to have couple’s fun and dine in the times between 800 AD – 1025 AD.

Wisata Ke Sastamala Bagian Kedua : Berburu Troll Di Pirunvuori

Pilihlah jalur pendakian favoritmu! Gunung Iblis? Kastil Batu? Gua Terkutuk?

Hai packingmate semua! Tibalah saatnya artikel kedua tentang liburanku ke Sastamala, yaitu pendakian ke pegunungan Pirunvuori. Kalau kamu ingin membaca artikel pertama, cukup klik disini.

Guys, Finlandia itu musim panasnya pendek sehingga aku merasa waktu itu harus diisi dengan penjelajahan alam. Pokoknya pelesir ke daerah Skandinavia dan Nordik itu wajib hukumnya untuk main ke alamnya yang luar biasa. Puas deh kalo sudah jadi saksi kemegahan alam, udara yang segar, air dan beri-beriannya yang enak nan lezat. Dan jangan lupa : GRATIS!

Nah, kali ini aku menjelajah satu dari sekian banyak hutan-hutan pinusnya yang lebat menghijau dengan bebatuannya yang curam nan indah. Aku mendaki pegunungan Pirunvuori.

Musim Semi Pertamaku di Finlandia : Sebuah Pernyataan Cinta

Puisi Aaro

Tahun ini merupakan musim semi pertamaku di Finlandia. Tahun pertamaku menetap disebuah negara yang memiliki 4 musim. Bagaimana perasaanku akan pergantian musim itu? Sedikit kewalahan? Sejujurnya, lebih dari kewalahan. Khatarina merasa terinspirasi! Finlandia yang menjaga alamnya cantik, asri nan bersih menggelar tontonan luar biasa bagiku. Berbagai jenis burung kicau, angsa, lebah, bunga, bahkan rumput yang seakan muncul entah darimana. Beberapa tampil lama hingga musim panas, lainnya menghilang untuk muncul lagi di tempat berbeda.

Aku hampir merasa frustasi karena semuanya begitu indah dan menawan hati, namun begitu cepat berlalu. Sebisanya aku foto, rekam sebagai video, puisikan dan dokumentasikan diberbagai media sosial seakan bagai jembatan penghubung bagi teman, keluarga serta sahabat di Tanah Air dan di berbagai belahan bumi lainnya. Bermacam-macam foto aku munculkan di Instagram dan Tumblr, videonya  kubagikan di Youtube, dan di blog ini.

Powered by WordPress & Theme by Anders Norén